PASANG IKLAN DISINI 728 x 90

Menuju Masyarakat Informasi Indonesia, Ini Tugas Relawan TIK dan Info Festival TIK 2022

 


Berangkat dari gagasan " Masyarakat Informasi Indonesia " yang digagas sejak 2008. Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia tidak dapat berjalan sendirian, karenanya dibutuhkan sinergi berbagai pihak baik pemerintah maupun masyarakat. Maka guna mewujudkannya diadakan pertemuan pada tahun 2011 untuk pertama kalinya.


Melaluli Ibu Mariana F Barata sebagai Direktur pemberdayaan Informatika Kemkominfo mengadakan  pertemuan bersama penggiat komunitas TIK se Indonesia yang dikenal hingga kini dengan FK5T. Pada akhirnya, tanggal 4 Juli 2011. Relawan TIK resmi dibentuk dengan disaksikan Bapak  Ashwin Sasongko selaku Jendral APTIKA KEMKOMINFO waktu itu.


Secara garis besar pembentukan Relawan TIK bertujuan untuk :

Menghimpun dan membina potensi Relawan TIK dalam satu wadah yang terorganisir, untuk mencapai efisiensi, manfaat dan efektivitas kegiatan secara optimal.

Mempersiapkan kader-kader Relawan TIK secara intelektual, pribadi dan sosial serta moral khususnya di bidang TIK sebagai unsur generasi  penerus pembangunan dan perjuangan bangsa.

Mengusahakan secara bersama-sama agar tercapainya tujuan organisasi dengan menyusun kebijakan, landasan program dan rencana kegiatan yang sesuai dengan perkembangan teknologi guna ikut serta mengarahkan kemajuan masyarakat.

Menjalin koordinasi, kerjasama, kolaborasi dan komunikasi dengan para pemangku kepentingan serta pihak lain dalam masyarakat, agar sinergis dan saling menguntungkan dalam mendayagunakan sumberdaya TIK untuk pembangunan berkelanjutan dengan keberpihakan jender, aksi afirmatif bagi minoritas, netral teknologi serta ramah lingkungan.

 

Dikutip dari laman relawantik.or.idSaat ini Relawan TIK tersebar diseluruh Indonesia dengan 3200 anggota, 30 wilayah serta 360 cabang dan 25 Komisariat. Tidak hanya itu, Relawan TIK terus berinovasi seiring dengan berjalannya waktu dengan berbagai program yang berorientasi pada kegiatan sosial kemasyarakatan dalam bidang TIK melaluli Lembaga Sertifikasi Profesi dan TUK RTIK Nasional, Akademi RTIK, RTIK Talent dan  RTIK Berkreasi.

Selama beberapa tahun terakhir Talent Relawan TIK juga telah mengikuti dan masuk nominasi Forum World Summit on the Information Society ( WSIS ) internasional tahunan bergengsi.

Sejak tahun 2013 Relawan TIK telah menggelar 10 kali Festival TIK.  Agenda tahunan Relawan TIK Indonesia sebagai ajang silaturahmi nasional dan apresiasi - konsolidasi yang dikemas berupa ragam edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat. Festival TIK menjadi momen saling menguatkan untuk seluruh pemangku kepentingan dalam membicarakan dan merencanakan berbagai program dan kegiatan terkait Teknologi, Informasi dan Komunikasi di Indonesia.Sebagai informasi tambahan. Festival TIK 2022 akan digelar di Pontianak, Ibukota Kalimantan Barat dengan tema Ninget Teknologi Nune ‘ Jratn Relawan TIK "




Menuju Masyarakat Informasi Indonesia, Ini Tugas Relawan TIK dan Info Festival TIK 2022 Menuju Masyarakat Informasi Indonesia, Ini Tugas Relawan TIK dan Info Festival TIK 2022 Reviewed by avan on Oktober 18, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.